Apakah ada yang pernah mendengar kata Dark Web? Jika pernah apakah kalian semua tau apa itu Dark Web? Dilansir dari Wikipedia.org, Dark Web adalah bagian jaringan dari WWW namun lebih tersembunyi dan hanya orang-orang tertentu saja yang bisa mengunjungi Dark Web. Jika anda ingin melihat sisi Dark Web bisa saja, tetapi kalian harus menggunakan software khusus agar nantinya komputer yang digunakan lebih aman. Taukah kalian web yang sering kita akses sehari-hari ini hanyalah bagian kecil dari mesin pencari. Jika diperhitungkan sekitar 70% datanya ada di Dark Web, selain itu Dark Web juga tidak bisa diakses dengan mesin telusur biasa harus menggunakan tambahan atau browser khusus untuk bisa mengaksesnya.
Jika kalian mengakses Dark Web, kalian tidak akan menemukan artikel pada umumnya di mesin pencari seperti berita, tutorial, dan lain-lain. Di situs Dark Web hanya ada konten kekerasan, pornografi, penjulan senjata ilegal, perdagangan manusia, perdagangan organ tubuh dan masih banyak lagi. Selain itu Dark Web juga menyediakan banyak jasa hacker profesional, tentu bukan untuk Hack Facebook kalian ya. Maka dari itu jika kalian ingin mengakses Dark Web diperlukan browser khusus agar komputer atau smartphone kalian lebih aman dari serangan hacker.
Memang terdengar sangat mengerikan jika kita membayangkannya, karena isi konten yang ada hanyalah kejahatan saja, namun memang seperti itulah realitanya. Dibawah ini adalah ilustrasi tentang bagaimana Dark Web berjalan.
Pada bagian Surface Web itu adalah jaringan yang biasa kita akses sehari-hari, seperti Google, Yahoo, Bing, Yandex, Facebook, Youtube dan lain-lain. Disaat kalian mencari informasi di Google atau mesin pencari lainnya Surface Web lah yang kalian akses. Setelah itu ada juga Deep Web bagian yang lebih mendalam dari jaringan internet, nanti saya akan buat artikel selanjutnya tentang penjelasan Deep Web. Lanjut, bagian terakhir dan bagian paling mendalam, dalam sebuah jaringan internet yaitu Dark Web. Dark Web diibaratkan seperti bongkahan ES besar yang berada pada bagian bawahnya. Inilah mengapa Dark Web tidak akan kita temui jika hanya mencarinya seperti biasa, karena Dark Web berada pada bagian terdalam jaringan internet.
Jika kalian benar-benar ingin mengunjungi Dark Web kalian bisa menggunakan Browser yang bernama TOR, browser inilah yang sering digunakan hampir semua orang untuk mengakses Dark Web.
Konten yang paling banyak ada di Dark Web adalah Pornografi Anak, kemudian diperingkat kedua adalah pasar gelap. Dimana semua perdagangan ilegal ada disini seperti senjata, dokumen rahasia, organ tubuh dan lain-lain.
Saat ini lembaga penegak hukum diseluruh dunia berusaha dengan keras untuk menjatuhkan komunitas Dark Web yang isinya adalah penjahat semua. Namun tentu saja bukan hal yang mudah karena semua penjual dan pembelinya, semua identitasnya disembunyikan sangat rapat.
Itulah pengertian Dark Web secara umum, jika kalian ingin mencoba membukanya harap berhati-hati karena serangan virus jahat dari para hacker akan mengancam komputer kalian. Selain itu Dark Web juga bisa diakses siapa saja asalkan kalian mengerti tata caranya.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
I just found this blog and have high hopes for it to continue. Keep up the great work, its hard to find good ones. I have added to my favorites. Thank You. access the darknet
ReplyDelete